Praktis, Begini Cara Cek Nomor BPJS Ketenagakerjaan untuk Dapat BSU Rp1 Juta, Cukup Siapkan Ini

- 12 Agustus 2021, 18:21 WIB
BSU BPJS Ketenagakerjaan Cair Rp1 Juta, pada Kamis 12 Agustus 2021. Cek Penerima BSU atau Bantuan Subsidi Gaji melalui layanan WhatsApp. /Kolase
BSU BPJS Ketenagakerjaan Cair Rp1 Juta, pada Kamis 12 Agustus 2021. Cek Penerima BSU atau Bantuan Subsidi Gaji melalui layanan WhatsApp. /Kolase /

Selain dengan menggunakan aplikasi, untuk Anda yang ingin melakukan cek nomor BPJS Ketenagakerjaan dapat memanfaatkan layanan call center.

Baca Juga: Pastikan Sekarang! Ini Daftar Lengkap Daerah Penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp1 Juta

Anda dapat melakukan panggilan ke nomor call center dengan nomor 175. Saat melakukan panggilan call center ini Anda dapat menanyakan nomor BPJS Ketenagakerjaan dengan mengungkapkan NIK yang dimiliki.

Nantinya petugas call center akan memproses dan melakukan pengecekan terhadap nomor NIK yang telah disebutkan kepada petugas sebelumnya.

Jika merasa belum kurang yakin dengan menggunakan aplikasi dan nomor call center tersebut, Anda dapat melakukan pengecekan langsung dengan datang ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan. 

Syarat untuk menanyakan secara langsung dengan datang ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan adalah dengan Kartu Keluarga (KK) dan KTP. Setelah itu sampaikan tujuan Anda untuk mengetahui nomor peserta.

Baca Juga: Cek Namamu Sebelum Terlambat, BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp1 Juta Cair Pekan Ini

Selanjutnya petugas yang menerima layanan akan memproses dan memberikan informasi terkait nomor peserta BPJS Ketenagakerjaan yang diinginkan.

Sebelumnya, selain dapat untuk menjadi penerima BLT Subsidi Gaji atau BSU, dengan menetahui nomor BPJS Ketenagakerjaan ini para peserta akan mendapatkan banyak keuntungan.

Salah satunya adalah dapat untuk mencairkan uang Jaminan Hari Tua (JHT) yang bisa didapat setelah memasuki masa pensiun.

Halaman:

Editor: Andi Ardin

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini