Cair September 2021, Insentif Guru Madrasah Non PNS Hanya Untuk 4 Sekolah Ini

- 28 Agustus 2021, 20:49 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pastikan insentif guru Madrasah cair awal September
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pastikan insentif guru Madrasah cair awal September /Sumber: Instagram / @gusyaqut/

KLIK BANGGAI - Kemenag berikan kabar gembira bagi guru madrasah non PNS di Indonesia.

Pasalnya, 300 ribu guru madrasah non PNS akan menerima insentif pada September 2021 mendatang.

Namun sayangnya, insentif guru madrasah non PNS ini tidak mengcover seluruh tenaga didik di madrasah.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memperkirakan insentif ini akan mulai cair pada September 2021.

Baca Juga: Pengamat : PPKM di Aceh Hanya Berupa Simbolik

"Petunjuk teknis pencairan insentif guru madrasah bukan PNS sedang dalam tahap finalisasi. Saya minta Ditjen Pendidikan Islam untuk bisa segera melakukan proses pencairan. Targetnya September sudah mulai cair," tegas Menag di Jakarta, Sabtu 28 Agustus 2021, dikutip dari laman resmi Kemenag.

"Kami alokasikan insentif untuk sekitar 300 ribu guru madrasah bukan PNS dengan anggaran mencapai Rp647 miliar," sambungnya.

Baca Juga: Heboh, Penampakan Seekor Buaya di Muara Lopon Toili Barat, Pernah Makan Korban

Menurut Menag, insentif ini diberikan kepada guru bukan PNS pada Raudlatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA). 

Insentif ini bertujuan memotivasi guru bukan PNS untuk lebih berkinerja dalam meningkatkan mutu pendidikan. 

Halaman:

Editor: Marhum


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah