Anak Sambo dan Putri Candrawathi Dibully di Sekolah Karena Kasus Orangtua, KPAI Langsung Lakukan Tindakan Ini

- 20 Agustus 2022, 08:33 WIB
Kolase potret pasangan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bersama keluarga beserta para ajudan.
Kolase potret pasangan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bersama keluarga beserta para ajudan. /kolase Pikiran Rakyat

KLIK BANGGAI - Kasus yang menjerat pasangan suami istri Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi telah berdampak buruk terhadap anak mereka.

Ironisnya, anak mantan Kadiv Propam Polri itu kini dikabarkan menjadi sasaran bully di sekolah oleh sejumlah orang.

Kondisi anak Sambo dan Putri Candrawathi alias PC itu langsung mendapat perhatian dari pihak Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

Diketahui, Ferdy Sambo alias FS dan istrinya PC telah ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo Punya Kisah Asmara Menarik, Berikut Profilnya

Keduanya dijerat dengan pasal pembunuhan berencana. Sementara Sambo, telah mengaku bahwa dirinyalah otak dibalik rekayasa peristiwa kematian Brigadir J.

Parahnya, gunjingan publik tidak hanya menjurus kepada FS dan PC. Bahkan anak mereka harus menerima dampak buruk dari perbuatan mereka.

KPAI menjelaskan, anak dari FS dan PC telah mulai mengalami bullying (perundungan) yang terjadi di kawasan sekolah tempat mereka belajar.

Komisioner KPAI, Jastra Putra mengungkapkan, pihaknya sudah memperoleh laporan itu.
Kasus bully terutama terjadi pada dua anak Ferdy Sambo yang masih duduk di bangku sekolah.

Halaman:

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini