Kapan BSU 2022 Rp1 Juta Cair? Kemnaker Beberkan Hal Ini

- 15 Juli 2022, 13:45 WIB
Kapan BSU 2022 Rp1 Juta Cair? Kemnaker Beberkan Hal Ini
Kapan BSU 2022 Rp1 Juta Cair? Kemnaker Beberkan Hal Ini // Pexels/Ahsanjaya

KLIK BANGGAI - Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah mengintruksikan Bantuan subsidi upah atau BSU 2022 dicairkan sebelum lebaran Idul kemarin.

Namun faktanya, hingga saat ini BSU 2022 Rp1 Juta belum juga masuk di rekening pekerja.

Diketahui, pemerintah akan kembali menyalurkan BSU 2022 pada tahun ini.

Kementerian Ketenagakerjaan atau Kemnaker mengungkapkan penyebab BSU belum dapat dicairkan.

Baca Juga: Selamat! BSU 2022 Cair Pada Lima Pekerja Ini, Simak Syaratnya

Sub Koordinator Kepesertaan Jaminan Sosial Kemnaker Nindya Putri mengatakan bahwa penyaluran bantuan subsidi upah antara lain memerlukan penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) mengenai syarat dan tata cara pencairan bantuan.

"Jadi memang akhirnya belum selesai sampai sekarang. Tapi Permenakernya sedang diproses," katanya usai acara Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) di Jakarta, dikutip dari ANTARA belum lama ini.

Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Video Mobil Terbakar Saat Membeli BBM Pakai Aplikasi, Simak Penjelasan Berikut

Dia mengatakan bahwa Kemnaker bersama kementerian dan lembaga terkait masih mempersiapkan pelaksanaan penyaluran bantuan subsidi upah (BSU).

"Arahan Presiden sebelum Lebaran, tapi memang untuk pencairan BSU itu prosesnya sebenarnya panjang," kata Nindya, menambahkan, waktu pencairan BSU belum bisa dipastikan.

Halaman:

Editor: Marhum


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x