BSU Guru Honorer Madrasah Rp2 Juta Cair Oktober 2021, Ini Kriteria Penerima

- 3 Oktober 2021, 21:35 WIB
BSU Guru Honorer Madrasah Rp2 Juta Cair Oktober 2021, Ini Kriteria Penerima
BSU Guru Honorer Madrasah Rp2 Juta Cair Oktober 2021, Ini Kriteria Penerima /pexels-ahsanjaya-8463694/

KLIK BANGGAI - Pencairan BSU atau insentif guru honorer madrasah segera cair di Oktober 2021.

Saat ini BSU atau Insentif guru honorer madrasah telah memasuki tahap aktivasi rekening untuk pencairan dana. 

Kali ini, para guru honorer madrasah akan mendapatkan uang sebesar Rp2 juta yang disalurkan bertahap.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Muhammad Zain mengatakan bahwa tunjangan insentif guru madrasah bukan PNS tahun 2021 sebesar Rp250 ribu per bulan. 

Baca Juga: Hore! BSU Guru Honorer Madrasah Cair Besok? Ini Kata Menag Yaqut

Hal itu Karena keterbatasan anggaran, tunjangan akan diberikan terhitung sebanyak delapan kali.

"Tunjangan insentif guru madrasah bukan PNS tahun ini sebesar 250ribu rupiah per bulan dan diberikan delapan kali,"terang Zain di Jakarta, Minggu 3 Oktober 2021, dikutip dari laman resmi Kemenag.

"Jadi totalnya dua juta rupiah, dipotong pajak sesuai ketentuan undang-undang," tambahnya.

Baca Juga: Bela Moeldoko, Demokrat Versi AHY Singgung Pencalonan Anak Yusril Ihza Mahendra di Pilkada 2020

Pemberian tunjangan insentif guru madrasah, lanjut Zain, adalah wujud perhatian pemerintah terhadap guru madrasah bukan PNS. Di tengah keterbatasan anggaran, Kemenag tetap mengalokasikan anggaran untuk tunjangan insentif guru.

Halaman:

Editor: Marhum


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini