Papua Mencekam, di Yahukimo Terjadi Perang Suku Hingga 6 Orang Tewas dan Puluhan Orang Terluka

- 4 Oktober 2021, 21:43 WIB
Korban nyawa berjatuhan di Yahukimo, 6 orang tewas dan puluhan terluka parah
Korban nyawa berjatuhan di Yahukimo, 6 orang tewas dan puluhan terluka parah /Kolase by Maya/Jurnal Palopo

KLIK BANGGAI - Kondisi di Papua saat ini mencekam. Pasalnya, di Kabupaten Yahukimo telah terjadi perang antar suku.

Dugaan sementara, perang itu terjadi setelah mantan Bupati Yahukimo Abock Busup meninggal secara misterius.

Diketahui, perselisihan itu terjadi antara kubu atau pendukung mantan Bupati Yahukimo dan pendukung Bupati Yahukimo saat ini, yakni Didimus Yahuli (suku Yali Ninia).

Baca Juga: Polri Ungkap Kronologi Meninggalnya Mantan Bupati Yahukimo Abock Busup, Terungkap Fakta Baru?

Sejak perkelahian pecah, sudah ada enam orang yang dikabarkan tewas, 41 luka dan serta kurang lebih seribu orang memilih mengungsi.

Dilansir dari JURNAL PALOPO dengan artikel berjudul Yahukimo Bergejolak, Perang Suku Pecah sebabkan 6 Orang Tewas dan Puluhan Luka, bahwa saat ini suku Kimyal diduga yang melakukan penyerangan kepada suku Yali.

Dimana barang bukti saat ini yang diamankan, berupa satu unit bus diduga digunakan para pelaku untuk melakukan penyerangan.

Baca Juga: Bahaya! Puluhan Patok Perbatasan Antara Indonesia dan Timor Leste Hilang

Kematian Abock Busup mantan Bupati Yahukimo, sekaligus ketua DPW Partai PAN Papua, hingga saat ini belum diketahui penyebabnya.

Halaman:

Editor: Irwan B

Sumber: Jurnal Palopo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah