Disayangkan, Syuting Demian Aditya di RSK Tayu Dibubarkan Polisi

- 21 September 2021, 20:37 WIB
Demian Aditya beserta tim gagal shooting di RSK Tayu Pati yang sempat viral.
Demian Aditya beserta tim gagal shooting di RSK Tayu Pati yang sempat viral. /Instagram/@sarawijayanto/

KLIK BANGGAI - Dikabarkan, Syuting Demian Aditya di RSK Tayu, Pati Jawa Tengah telah dibubarkan oleh pihak kepolisian sekitar pukul 22.00 WIB.

Hal ini disampaikan langsung oleh Demian Aditya melalui unggahan video di akun instagramnya pada Selasa, 21 September 2021.

Dalam video yang diunggah tersebut, memang terdengar jelas suara seseorang yang meminta tim Demian untuk meninggalkan lokasi syuting.

Baca Juga: Muncul di Podcast Deddy Corbuzier, Kaesang Pangarep Beberkan Penghasilannya Lebih Besar Dari Jokowi

"Segera meninggalkan tempat, tolong," demikian suara seorang pria dalam video dikutip dari video Instagram Demian.

Demian juga memperlihatkan suasana dalam video tersebut. Dalam video tersebut juga tampak sosok sang istri, Sara Wijayanto yang keluar dari mobil.

Baca Juga: Isu Lesti Kejora Hamil Ternyata Benar, Rizky Billar: Bukan Sok Suci

Akibat dari pembubaran yang dilakukan oleh pihak kepolisian itu, akhirnya kegiatan syuting tersebut tidak dilanjutkan.

Demian menyebutkan, bahwa aksi pembubaran itulah yang membuat syuting mereka hingga dibatalkan.

Baca Juga: Rizky Billar Akui Sempat Nikah Siri dengan Lesti Kejora, Bagaimana dengan Isu Hamil?

"Alasan kami memutuskan tidak melanjutkan syutingdi RSK Tayu, Pati," ujar Demian Aditya di kolom caption.

Informasi ini dikutip dari GalamediaNews.com dengan judul artikel Aksi Misteri Demian Aditya Bersama Sang Istri Sara Wijayanto Dibubarkan Polisi: Sayang Banget Sih!.

Baca Juga: TERBONGKAR! Ini Rahasia Besar Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora, Akui Pernah Nikah Siri

Lebih lanjut, warganet yang melihat video singkat ini berasumsi, aktivitas syuting itu seharusnya mendapat izin dan tidak woro-woro ke masyarakat.

"Silakan kembali dengan izin, habis itu diam-diam saja," tulis @raflyy.rasyid.

Demian Aditya menegaskan, apa yang dilakukan mereka sudah melalui izin pihak setempat. Ia juga mengatakan, aktivitas syuting dilakukan diam-diam.

Baca Juga: Siap-siap, Pemerintah Bakal Terapkan Aturan Baru Soal Tarif Pajak Kendaraan Bermotor, Berikut Bocorannya

"Dari kemarin kesana juga izin dan diem-diem kali," jawab suami Sara Wijayanto ini.

Warganet lain menyayangkan pembubaran tersebut. Mereka berharap kedepannya masyarakat setempat bisa kooperatif.

"Padahal senang banget daerah saya bisa dieksplor," kata @luluk_budianaa.

Baca Juga: Gawat! Tak Becus Urus Pertahanan, Presiden Jokowi Bakal Pecat Prabowo? Cek Faktanya

"Sayang banget sih. Kalau saja masyarakat sekitar bisa kooperatif, nggak bakal ada kejadian kayak gini sih," sahut @putriagustine__.***(Dicky Aditya/GalamediaNews.com)

Editor: Irwan B

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x