Isu Pasangan Prabowo-Muhaimin, Peneliti Ungkap Cak Imin Lebih Pantas Posisi Ini

- 19 Juni 2022, 17:41 WIB
Isu Pasangan Prabowo-Muhaimin, Peneliti Ungkap Cak Imin Lebih Pantas Posisi Ini
Isu Pasangan Prabowo-Muhaimin, Peneliti Ungkap Cak Imin Lebih Pantas Posisi Ini /Instagram/@cakiminow/

KLIK BANGGAI - Isu terkait pasangan Capres dan Cawapres yakni Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sedang menjadi perbincangan hangat ditengah publik.

Isu terkait pasangan Prabowo - Muhaimin menggema setelah Ketua Umum PKB ini bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra di ruangan Menteri Pertahanan pada Sabtu 18 2022.

Nanum, Cak Imin dinilai hsdus realistis dalam menatap Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga: Anies Baswedan Bukan Sosok Calon Presiden Yang Didukung PSI, Kenapa?

Pasalnya, Peneliti Senior Pusat Penelitian Politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro menilai Cak Imin lebih pantas sebagai calon wakil presiden.

"Cak Imin sesuai animo masyarakat yang tidak tinggi, ya sebagai calon wakil presiden saja," katanya saat dihubungi di Jakarta, Minggu, dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Puan Maharani Buka Suara Terkait Ganjar Pranowo Jadi Bakal Calon Presiden Dari Partai NasDem

Hal tersebut disampaikan menanggapi pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di kediaman Menteri Pertahanan tersebut pada Sabtu 18 Juni 2022 malam.

Menurut Siti, jika kedua partai tersebut sepakat mengusung masing-masing ketua umum, maka yang paling realistis ialah Prabowo Subianto maju sebagai calon presiden dan Cak Imin calon wakil presiden.

"Berdua itu sudah cukup kok untuk berkoalisi," kata Siti.

Halaman:

Editor: Marhum


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x