Ekonomi AS Terpuruk, Joe Biden Salahkan Putin Sebagai Dalang Utama Inflasi

- 20 April 2022, 14:52 WIB
Presiden Amerika Joe Biden menyalahkan Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai penyebab utama inflasi dan kelangkaan gas yang menimpa negaranya.
Presiden Amerika Joe Biden menyalahkan Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai penyebab utama inflasi dan kelangkaan gas yang menimpa negaranya. /Denis Balibouse/Reuters

KLIK BANGGAI - Popularitas Presiden Joe Biden terpuruk di tengah inflasi terburuk AS sejak 1981 tengah terpuruk.

Biden mengakui bahwa tidak terkendalinya inflasi disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang belum pulih seutuhnya.

Namun dia juga menyalahkan Presiden Rusia Vladimir Putin atas melonjaknya harga gas dalam negeri ke level tertinggi.

Gedung Putih telah mencoba menyalahkan operasi militer Rusia di Ukraina selama enam minggu terakhir adalah penyebab utama inflasi.

Baca Juga: Dirjen Perdaglu Kemendag Dijerat Pasal Berlapis, Terkait Korupsi Dalam Pemberian Fasilitas Ekspor CPO

Ada dua alasannya, kata Biden, pertama adalah Covid sehingga AS mengalami gangguan dalam pasokan bahan-bahan penting kemudian berdampak pada kenaikan harga sejak tahun 2020.

“Dan alasan besar kedua untuk inflasi adalah Vladimir Putin, bukan lelucon. Bulan lalu, sekitar 70% dari kenaikan inflasi adalah konsekuensi dari kenaikan harga yang dipatok Putin karena dampak harga gas dan energi," katanya.

Gedung Putih telah mengadakan pembicaraan tentang kenaikan harga gas oleh Putin sejak melarang impor minyak dan gas Rusia ke AS pada 8 Maret.

Presiden Rusia menanggapi dengan mengatakan Moskow sama sekali tidak ada hubungannya dengan kenaikan harga gas AS karena sejak awal mengabaikan ekspor Rusia ke AS.

Halaman:

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: RT.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini