CEK FAKTA: Puan Maharani Sarankan Hapus Pendidikan Agama Jika Negara Ingin Maju? Ini Faktanya

- 8 Juli 2022, 12:07 WIB
CEK FAKTA: Puan Maharani Sarankan Hapus Pendidikan Agama Jika Negara Ingin Maju? Ini Faktanya
CEK FAKTA: Puan Maharani Sarankan Hapus Pendidikan Agama Jika Negara Ingin Maju? Ini Faktanya /Antara/

KLIK BANGGAI - Publik belum lama ini dihebohkan dengan beredarnya informasi yang mencatut nama Ketua DPR RI Puan Maharani.

Informasi yang beredar pada awal Juli 2022 itu mengklaim bahwa Puan Maharani menyarankan agar pendidikan agama Islam harus dihapus.

Pada informasi dengan berbetuk foto itu, Puan Maharani terlihat mengenakan pakaian merah dan sedang diwawancara sejumlah awak media. 

Baca Juga: Mantan Presiden ACT Penuhi Panggilan Polisi, Ahyudin Kenakan Kemeja Putih dan Jas Hitam

Dia tampak didampingi Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto.

Tersemat pula logo media CNN Indonesia di sebelah kanan bawah foto yang beredar lewat pesan berantai itu.

Baca Juga: Legalisasi Ganja Untuk Medis, Guru Besar Fakultas Farmasi UGM Buka Suara!

Dalam tangkapan layar tersebut, tertulis narasi yang menyatakan bahwa cucu dari proklamator kemerdekaan Indonesia itu menyarankan agar pendidikan Agama Islam dihapus.

Berikut narasi yang termuat dalam pesan berantai tersebut:

“Puan: Jika Negara Ingin Maju Dan Berkembang, Pendidikan Agama Islam Harus Di Hapus!!”

Halaman:

Editor: Marhum


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini