Naik Pangkat, 2 Polwan Tambah Daftar Jenderal, Siapa Mereka? Berikut Rincian Lengkapnya

- 1 September 2022, 09:35 WIB
Kapolri Listyo Sigit Prabowo
Kapolri Listyo Sigit Prabowo /PMJ News/Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo

KLIK BANGGAI - Polri kehilangan sejumlah anggota yang terdiri dari beberapa kategori pangkat, termasuk perwira tinggi.

'Kehilangan' dimaksud setelah adanya pemberhentian karena terseret kasus pembunuhan Brigadir J.

Termasuk Brigadir J yang tewas karena aksi itu. Sementara sisanya karena berbagai alasan pelanggaran lainnya.

Terlepas dari problem yang kini dihadapi institusi Polri, kabar gembira kini tengah dirasakan sejumlah personel kepolisian.

Baca Juga: Dua Kali Diperiksa, Putri Candrawathi Masih Hirup Udara Bebas, Pengacara: Karena Alasan Kemanusiaan

Pasalnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menerbitkan surat telegram mengenai kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terhadap sejumlah perwira tinggi (Pati) Polri.

Dalam surat telegram kenaikan pangkat, terdapat dua Polisi Wanita (Polwan) yang naik pangkat menjadi Inspektur Jenderal (Irjen) dan Brigadir Jenderal (Brigjen).

Surat telegram pertama telegram dengan Nomor: STR/637/VIII/KEP./2022. Sedangkan surat telegram kedua dengan Nomor: STR/638/VIII/KEP./2022. Keduanya disahkan tertanggal 30 Agustus 2022.

Pada surat telegram kedua disebutkan bahwa kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini berdasarkan wujud pengabdian dari para anggota Korps Bhayangkara tersebut.

Halaman:

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x