Ramai Tagar Oposisi Planga Plongo, Fahri Hamzah Singgung Eks Partainya

- 30 Agustus 2021, 16:08 WIB
Fahri Hamzah
Fahri Hamzah /@fahrihamzah/Instagram

KLIK BANGGAI - Ditengah ramainya tagar oposisi planga plongo, Politisi Gelora Fahri Hamzah menyinggung eks partai-nya yang lalu. Dalam partai itu, Fahri Hamzah dianggap terlalu banyak bicara dan tidak bisa menjaga omongannya.

"Tolonglah omongan agak dijaga, pimpinan ini kan pernah jadi bagian pemerintah, kalau ada apa-apa kan partai juga kena," kenang Fahri Hamzah dikutip dari akun tweeter @Fahrihamzah, Senin, 30 Agustus 2021.

Fahri Hamzah pun menjelaskan tentang jawabannya saat mendengar pernyataan pimpinannya pada saat itu. "Kenapa kalian yang bermasalah. Aku harus diam mengatakan kebenaran sebagai wakil rakyat?," katanya.

Baca Juga: Tanggapi Somasi Luhut ke Haris Azhar dan Fatia Maulida, Mardani : Secara Etika itu tidak Sesuai Konstitusi

Fahri Hamzah juga membandingkan sikap partainya itu pada masa kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai presiden dan masa Jokowi saat ini.

Katanya, pada masa SBY, partainya saat itu masuk dalam kabinet. Tetapi, dia tetap banyak bicara di DPR karena memegang mandat rakyat. Bahkan, pimpinan partainya saat itu juga memaklumi.

Ketika, pada masa pemerintahan Jokowi, partainya berada diluar kabinet, atau sebagai oposisi. Otomatis lanjut Fahri, dirinya semakin ribut atau banyak bicara. Anehnya, pimpinannya saat itu mulai gelisah.

Baca Juga: Mahkamah Kehormatan dari Oposisi, Fahri Hamzah tantang anggota DPR RI Bersuara

"Zaman Pak @SBYudhoyono partaiku masuk kabinet, aku tetap ribut karena mandatku dari rakyat untuk bicara. Pimpinanku maklum. Tapi zaman Pak @jokowi partaiku oposisi katanya, aku tambah ribut dong. Wah pimpinanku gelisah," tutur Fahri.

Halaman:

Editor: Irwan B


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah