CEK FAKTA: Beredar Kabar Angka Kasus Covid-19 Dinaikan Karena Menjelang Idul Adha? Simak Faktanya

1 Juli 2022, 23:40 WIB
Ilustrasi, CEK FAKTA: Beredar Kabar Angka Kasus Covid-19 Dinaikan Karena Menjelang Idul Adha? Simak Faktanya /Ilustrasi/Pexels/Ann Svets

KLIK BANGGAI - Publik dihebohkan dengan beredarnya informasi terkait kasus Covid-19 di Tanah Air.

Pasalnya, melalui media sosial Facebook, beredar informasi bahwa angka kasus Covid-19 di Tanah Air sengaja dinaikan menjelang hari raya Idul Adha.

Hal ini beredar di media sosial sejak 13 Juni 2022 lalu itu turut menyematkan laporan salah satu media nasional berjudul:

"Update Covid-19 Hari Ini: Jakarta Naik Lagi, Bertambah 322 Pasien".

Baca Juga: Sulsel Targetkan Ekspor Porang ke China 3.000 Ton, Cek Harga Saat Ini

Berikut isi potongan narasinya:

"Bentar lagi Idul Adha ya pantesan udah mulai ada berita kek gini nih. Si coved naik lagi gais, tandanya udah dekat moment umat Islam, rajin jualan test coved lagi...".

Lantas, benarkah kasus COVID-19 sengaja dinaikkan menjelang Idul Adha?

Baca Juga: Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Berikut Lokasi Pemakaman Menpan RB

Penjelasan:

Narasi soal kenaikan kasus COVID-19 menjelang Idul Adha ini dipatahkan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito.

Dikutip dari ANTARA, Wiku menjelaskan kenaikan angka kasus positif COVID-19 di Indonesia.

Antara lain disebabkan oleh mobilitas penduduk yang meningkat dibandingkan 2021, aktivitas masyarakat yang mulai kembali normal, dan adanya kegiatan-kegiatan berskala besar yang dihadiri banyak orang.

Baca Juga: Begini Cara Penggunaan Aplikasi MyPertamina, Pembayaran Anda Perlu Aplikasi Tambahan Ini

Adapula, faktor penurunan kedisiplinan dalam penerapan protokol kesehatan, sebagaimana dilaporkan Kominfo.

Kemunculan subvarian baru Omicron BA.4 dan BA.5 turut menjadi penyebab kenaikan angka kasus positif di Indonesia, menurut Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Klaim: Kasus COVID-19 sengaja dinaikkan menjelang Idul Adha 

Rating: Disinformasi ***

Editor: Marhum

Tags

Terkini

Terpopuler