CEK FAKTA: Pemindahan IKN di Kalimantan Timur Adalah Program PKI Tahun 1995, Benarkah? Begini Penjelasannya

- 24 Januari 2022, 17:52 WIB
Klaim informasi salah tentang pemindahan IKN di Kalimanta Timur adalah program PKI tahun 1995.
Klaim informasi salah tentang pemindahan IKN di Kalimanta Timur adalah program PKI tahun 1995. /Tangkap Layar Instagram/Jabar Saber Hoaks/

KLIK BANGGAI - Beredar capture dari potongan video yang berisi keterangan bahwa pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur adalah program PKI tahun 1995.

Klaim informasi tersebut telah menyebar di sejumlah platform media sosial (medsos) sehingga menjadi sorotan sejumlah pihak.

Diketahui, pemerintah telah menyetujui pemindahan IKN di Panajam Paser Utara, Kalimantan Timur yang akan dimulai pada tahun 2024 mendatang.

Lantas benarkah pemindahan IKN di Kalimantan Timur adalah program PKI tahun 1995? Cek fakta atau hoaks.

Baca Juga: CEK FAKTA: Haikal Hassan 'Bonyok' Gegara Fitnah TNI AD Raider 502? Ternyata Begini Kebenarannya

Penjelasan

Melansir dari Instagram Jabar Saber Hoaks @jabarsaberhoaks pada 24 Januari 2022 dijelaskan bahwa, klaim informasi di atas adalah salah.

Adapun informasi tentang pemindahan IKN adalah program PKI merupakan berita hoaks lama yang kembali beredar akhir-akhir ini.

Klaim informasi dengan narasi serupa pernah beredar pada Agustus 2019 lalu yang telah dipastikan hoaks oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Halaman:

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: Jabar Saber Hoaks


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x