Klaim Punya Elektabilitas yang Lumayan, Ridwan Kamil Beri Sinyal Maju Pilpres 2024: Saya Bismillah

- 2 Desember 2021, 18:07 WIB
Ridwan Kamil beri sinyal maju Pilpres 2024. Gubernur Jawa Barat ini mengklaim memiliki elektabilitas yang lumayan.
Ridwan Kamil beri sinyal maju Pilpres 2024. Gubernur Jawa Barat ini mengklaim memiliki elektabilitas yang lumayan. / /ANTARA/Humas Pemprov Jabar

KLIK BANGGAI - Ridwan Kamil beri sinyal untuk maju pada Pilpres 2024 mendatang. 

Hal itu tersirat dari pernyataan Ridwan Kamil yang menilai jika elektabilitasnya lumayan jika ada partai yang berminat mengusung Gubernur Jawa Barat tersebut.

"Kalau ada partai yang merasa butuh tokoh yang elektabilitasnya lumayan, mungkin sosok saya akan dihitung, ya saya bismillah," kata Ridwan Kamil, seperti dikutip dari ANTARA, Kamis 2 Desember 2021.

Menurut dia, elektabilitas dan kesukaan merupakan satu-satunya modal yang ia miliki selain dua syarat lain yang harus dipenuhi untuk maju sebagai pemimpin Indonesia yakni logistik dan parpol pengusung.

Baca Juga: Dihujat Warganet, Doddy Sudrajat Ancam Laporkan Netizen: Kalau Tidak Tahu Masalah Nggak Usah Komentar

"Dua yang terakhir saya belum punya. Duit triliunan dari mana, partai juga belum. Yang saya miliki hanya harta nomor satu yaitu elektabilitas dan kesukaan," ujar dia.

Ia mengaku siap bergabung dengan partai politik pada 2022 lantaran tidak memungkinkan maju lewat jalur independen pada Pilpres 2024 mendatang, dan dia memastikan bakal berlabuh pada parpol yang ia anggap paling pancasilais.

"Saya sudah putuskan tahun depan saya akan masuk parpol. Warna yang mana, apakah warna taplak ini (kuning), apakah warna baju satpam, atau warna hijab merah, saya belum tahu. Tapi yang pasti yang paling pancasilais, saya akan di situ," kata dia.

Nilai-nilai yang terkandung dalam Ideologi Pancasila, bagi dia itu merupakan landasan utama dalam berpolitik.

Halaman:

Editor: Andi Ardin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini