Jakarta Waspada Cuaca Ekstrem Berpotensi Bencana, 26 hingga 27 September 2021 Kemungkinan Terjadi Hujan Es

- 25 September 2021, 22:24 WIB
Ilustrasi Cuaca Ekstrem. Warga Jakarta diminta waspada Cuaca Ekstrem yang berpotensi terjadi bencana hidrometeorologi.
Ilustrasi Cuaca Ekstrem. Warga Jakarta diminta waspada Cuaca Ekstrem yang berpotensi terjadi bencana hidrometeorologi. /pixabay/pexels

KLIK BANGGAI - Warga Jakarta waspada dengan cuaca ekstrem yang berpotensi menyebabkan terjadinya bencana hidrometeorologi.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta memberikan peringatan dini untuk warga Ibu Kota agar mewaspadai cuaca ekstrim tersebut.

Dijelaskan, cuaca ekstrem kemungkinan terjadi pada Minggu 26 September 2021 sampai dengan Senin 27 September 2021, mulai pukul 07.00 WIB.

Baca Juga: GAWAT! Data Covid-19 di Beberapa Daerah di Sulteng Tidak Tepat, Mendagri Sebut Penentuan Level PPKM Ikut Salah

Potensi cuaca ekstrem itu berupa, hujan secara sporadis, lebat dengan durasi singkat disertai petir dan angin kencang sampai hujan es.

"Yang dapat berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang dan puting beliung," demikian melansir akun Instagram BPBD DKI, sebagaimana dikutip Klik Banggai dari PJM News, Sabtu 25 September 2021.

"Terutama untuk masyarakat yang berada dan tinggal di wilayah rawan bencana hidrometeorologi," tulisnya lagi. 

Warga pun diimbau untuk meningkatkan kesiapsiagaan, salah satunya dengan membaca buku panduan kesiapsiagaan menghadapi banjir bagi masyarakat melalui link https://tiny.cc/bukusakusiagabanjir. 

Baca Juga: Cerita Hercules hingga Dijuluki Manusia 17 Nyawa, Sulit Dihabisi Meski Ditembak di Kepala dengan Jarak 1 Meter

Halaman:

Editor: Andi Ardin

Sumber: PJM News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini