Kapan Waktu Ideal Orang Tua Menikahkan Anaknya?Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Tanda Ini

- 18 Mei 2022, 18:25 WIB
Ilustrasi - Pernikahan
Ilustrasi - Pernikahan /freepic.diller/Freepik/

KLIK BANGGAI - Berikut penjelasan Ustadz Khalid Basalamah tentang kapan waktu ideal untuk seseorang menikah.

Ustadz Khalid Basalamah mengatakan bahwa ada beberapa tanda seorang anak sudah harus dinikahkan.

Tanda tersebut dapat diidentifikasi dari perbedaan karakter dengan anak pada umumnya.

Dikatakan bahwa jika terdapat anak yang cenderung memiliki kebutuhan kepada lawan jenisnya besar. Misal anak perempuan lebih genit ke pria, atau sebaliknya sekalipun sudah dididik dengan agama.

Baca Juga: Apakah Perbedaan Antara Takdir dan Qadar, Apa Kaitannya dengan Jodoh? Begini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

"Dia terlalu lincah, cenderung kepada lawan jenis ini besar, maka nikahkan segera. 'Oh belum ada ijazahnya', mau diapakah ijazah itu? Dipaksakan ada ijazah sementantara nanti dia bergaul bebas, salah pemahaman itu," kata Ustadz Khalid Basalamah.

Terkecuali, kata beliau, anak tersebut bisa mengontrol diri sendiri berkat orang tua yang berhasil membentuk anaknya jadi pribadi yang tenang.

Sebab jika hal ini disepelehkan, perlu diketahui bahwa selama anak belum menikah adalah orang tua yang menanggung dosanya.

"Kalau saya pribadi bilang kepada istri, kebetulan alhamdulillah saya ada beberapa anak perempuan, saya bilang anak-anak ini kalau besar saya yang akan menentukan keputusan, karena saya walinya, sah pernikahan dia atau tidak di tangan saya," tegas Ustad Khalid Basalamah.

Halaman:

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: YouTube Dakwah Enthusiast


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x