Fakta atau Hoaks? Sakit Mag Bukan karena Terlambat Makan

- 3 September 2021, 12:34 WIB
Dokter Zaidul Akbar
Dokter Zaidul Akbar /Instagram.com/@zaidulakbar.

KLIK BANGGAI - Sakit mag merupakan salah satu jenis penyakit yang dikeluhkan banyak orang. Tak jarang, orang menilai bahwa sakit mag itu muncul akibat terlambat makan.

Namun, adapula yang menyebutkan bahwa sakit mag tidak disebabkan oleh kebiasaan terlambat makan.

Lantas, benarkah demikian, bahwa sakit mag tidak disebabkan oleh kebiasaan terlambat makan?

Baca Juga: Warga Toili Terciduk Miliki Dua Sachet Sabu

Dikutip media ini dari kanal YouTube Kacamata Dakwah yang diunggah pada 27 Desember 2019, dr. Zaidul Akbar menerangkan bahwa penyakit mag bukan karena terlambat makan.

Kalau penyakit itu memang disebabkan oleh keterlambatan makan, kata dr. Zaidul Akbar, lalu bagaimana dengan waktu puasa? itu bahkan telat sekali, katanya.

Baca Juga: BMKG Beberkan Provinsi Maluku Rawan Gempa dan Tsunami Hingga 10 Meter

Menurut dr. Zaidul Akbar, penyakit mag terjadi karena akibat dari stres. Artinya, stres dapat menyebabkan lambung bermasalah. Sebab, stres dapat meningkatkan asam lambung.

dr. Zaidul Akbar juga menambahkan, salah cara untuk mengatasi sakit mag bisa dengan mengonsumsi rimpang, seperti bisa dari jahe, kunyit, atau yang sejenisnya.

Halaman:

Editor: Irwan B


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah