Bikin Merinding! Berikut 4 Bagian Rumah yang Sering Ditempati Makhluk Halus

4 Desember 2021, 09:54 WIB
Ilustrasi - Empat bagian rumah yang paling sering ditempati oleh hantu atau makhluk halus. /Kellepics/Pixabay

KLIK BANGGAI - Seperti telah diketahui secara umum bahwa hantu atau makhluk halus kerap menempati tempat-tempat tertentu.

Praktisi Kejawen Dewi Sundari mengatakan, banyak orang berpikir bahwa hantu hanya menempati tempat-tempat sepih saja, lokasi kurang terawat, angker, atau tempat yang pernah menjadi lokasi pembunuhan.

Namun menurut Dewi Sundari, tidak jarang hantu atau makhluk halus bahkan mendiami rumah yang terawat atau masih berpenghuni sekalipun.

Tahukah anda, bahwa terdapat beberapa tempat yang paling sering ditempati oleh hantu atau makhluk halus di rumah berpenghuni.

Dikutip Klik Banggai dari kanal YouTube Dewi Sundari, berikut 4 bagian rumah yang paling sering ditempati oleh makhluk halus:

Baca Juga: Mensos Risma Sambangi Kediaman Ocay, Anak Disabiltas Korban Kekerasan di Sukabumi

1. Toilet

Sudah menjadi pengetahun umum bahwa toilet atau kamar mandi merupakan tempat yang paling banyak dihuni oleh makhluk tak kasat mata.

Bukan hanya di rumah tinggal saja, tetapi di bangunan-bangunan sekolah pun demikian.
Karena itulah toilet ada baiknya diberikan penerangan yang baik serta dibersihkan dengan baik pula

2. Gudang

Alasannya karena gudang sering kali tidak terurus, hanya dijadikan tempat untuk menumpuk perkakas dan barang tidak dipakai lagi sehingga suasananya jadi kurang terawat.

Penuh dengan debuh dan barang-barang lama yang kemungkinan besar sudah rusak, terlebih lagi bila posisi gudang terletak di pojok belakang rumah.

Jadi jangan heran bila anda kerap mendengar suara-suara aneh dari arah gudang rumah.

Karena bagaimana pun tempat atau ruangan yang jarang dijamah pasti hawanya akan berbeda bila dibandingkan dengan ruang keluarga yang setiap saat ada orangnya

Baca Juga: UMKM Penerima SMS Ini Dapat BPUM Rp1,2 Juta, Segera Cairkan di BRI atau BNI

3. Dapur

Bagi anda yang miliki kebiasaan buruk menyisakan makanan mungkin harus mulai mengubahnya.

Ketika makan tidak habis lalu sisanya tidak dibereskan dan hanya ditinggalkan begitu saja di atas meja, tidak sedikit makhluk halus akan berpikir bahwa anda sengaja meninggalkan sisa makanan itu untuknya.

Jadi akan terus menerus datang bila anda memiliki kebiasaan yang sama

4. Kamar Tidur

Itulah mengapa ada banyak kisah atau cerita tentang mereka yang melihat penampakan hantu di kamarnya sendiri.

Terutama di kolong tempat tidur atau dalam lemari yang bersuara aneh

Baca Juga: VIRAL! Video Wanita Pamer Payudara dan Alat Kelamin di Bandara Yogyakarta, Polisi Selidiki Identitas Pelaku

Diakhir tayangan YouTube-nya, Dewi Sundari berkata, bahwa apa yang disampaikannya bukan untuk menakut-nakuti atau menjadikan anda was-was dan paranoid.

Tetapi justru diharapkan bahwa dengan mengetahui hal tersebut anda bisa lebih merawat kediaman sendiri.

Oleh karena itu, ruangan jangan sampai berdebuh, berantakan atau tidak terawat.

Kalaupun jarang dipakai berikanlah penerangan dan sirkulasi udara yang baik.

Dapur harus selalu bersih, jangan biasa menyisakan atau menyia-nyiakan makanan.

Demikian juga dengan kamar tidur dan kamar mandi di rumah anda, karena kediaman yang terawat tentu akan membuat penghuninya lebih nyaman.***

Editor: Laode Iman Firmansyah

Sumber: YouTube Dewi Sundari

Tags

Terkini

Terpopuler